riniisparwati.com – Cara melihat nomor rekening SeaBank Sendiri. Untuk mengisi saldo atau top up seabank, kamu harus tahu berapa no rekĀ Sea Bank kamu. Setelah dapat, bisa transfer lewat beragam bank baik itu BRI, Mandiri, BCA, BNI, BSI, Danamon, dan bank lainnya.
Selain lewat bank, dengan menggunakan nomor rekening seabank, kamu juga bisa transfer menggunakan dompet digital atau ewallet. Misalkan transfer dari DANA ke seabank, lewat gopay, ovo, linkaja, dan yang lainnya.
Bahkan kalau pakai shopeepay itu lebih mudah lagi karena seabank memang satu grup pemilik dengan shopee. Oleh karena itu, silahan lihat dulu nomor rekening seabank kamu sebelum isi saldo.
Untuk kamu yang belum tahu bagaimana caranya, silakan simak panduan lengkapnya di bawah ini ya. Baca sampai tuntas biar informasinya lengkap.
Baca juga: nama lain seabank.
Daftar Isi Artikel
Cara Melihat Nomor Rekening SeaBank Sendiri
Jika kamu belum punya rekening seabank, kamu bisa dapatkan bonus saldo dengan daftar menggunakan kode referral seabank ini.
Sedangkan jika mau cek no rekening seabank, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut:
- Ambil smartphone kamu yang sudah terinstall seabank di dalamnya.
- Buka aplikasi seabank.
- Login ke akun seabank kamu dengan memasukkan PIN seabank.
- Setelah login, lihat di bagian paling atas akun seabank kamu.
- Kamu akan mendapatkan nomor seabank kamu ada di sana. Silakan copy saja jika kamu mau isi saldo atau transfer ke nomor rekening tersebut.
Gimana, sangat mudah bukan mendapatkan nomor rekening seabank di aplikasi?
Baca juga: cara transfer brilink ke seabank.
Nomor Rekening Seabank Berapa Digit?
No Rek SeaBank terdiri atas 12 digit angka. Jika kamu salah memasukkan angka, atau angka yang kamu masukkan kurang dari 12 digit, maka identitas pemilik rekening tidak akan muncul.
Akan muncul notifikasi nomor rekening yang anda masukkan salah atau nomor rekening tidak terdaftar.
Nah, jika kamu mau isi saldo seabank atau transfer ke seabank, setelah memasukkan no. rekening, pastikan nama yang muncul adalah nama pemilik rekening yang benar ya.
Setelah namanya benar, baru deh proses transaksi sampai selesai.
Jangan sampai salah kirim uang hehehe. Ribet di belakang nantinya.
Baca juga: seabank semarang.
Kode Virtual Account Seabank
Aplikasi seabank juga bisa digunakan untuk membayar virtual account.
Kode virtual account ini berbeda dengan nomor rekening ya.
Nomor virtual account seabank bisa kamu dapatkan jika belanja di merchant lalu memilih metode pembayaran pakai VA seabank.
Misalkan belanja di shopee, lalu pilih metode pembayaran seabank.
Tinggal buka aplikasi seabank, buka menu pembayaran VA, dan masukkan kode VAnya.
Pastikan data pembayaran yang muncul sudah benar, lalu selesaikan transaksi.
Baca: cara bayar shopee pakai seabank.
FAQ
Nomor rekening bisa dilihat dimana?
Kamu bisa melihat nomor rekening di:
- buku tabungan.
- aplikasi perbankan yang kamu daftarkan (misalkan mobile banking atau internet banking).
- daftar gaji jika gaji kamu transfer ke rekening.
- catatan pribadi kamu berisi nomor rekening.
Cara melihat no rek bank apa?
Kamu bisa melihatnya dari digit nomor rekening.
Bank Indonesia telah mengatur digit nomor rekening bank sebagai berikut:
- BRI: 15 digit.
- BNI: 10 digit.
- Bank Mandiri: 13 digit.
- BSI: 10 digit.
- BCA: 10 digit.
- Bank Bukopin: 10 digit.
- BTN: 16 digit.
- Bank Danamon: 10 digit.
- Bank Muamalat: 10 digit.
- OCBC NISP: 12 digit.
- Bank CIMB Niaga: 13 digit.
- Bank Sinarmas Syariah: 10 digit.
Bagaimana cara mengisi saldo SeaBank?
Isi saldo seabank bisa dilakukan lewat:
- transfer dari bank lain.
- transfer dari dompet digital (ewallet).
- setor tunai di bank.
SeaBank masuk ke bank apa?
Seabank termasuk bank swasta yang dulunya bernama Bank Kesejahteraan Ekonomi.
Keberadaannya semakin dikenal karena dimiliki oleh Shopee Grup.
Promosinya juga massif.
Baca juga: apakah seabank bisa pinjam uang.
Akhir Kata
No rekening seabank terdiri dari 12 digit angka yang bisa kamu temukan di halaman utama aplikasi seabank.
Jika punya buku tabungan, bisa kamu lihat juga di buku tabungan kamu.
Demikian panduan lengkap cara melihat nomor rekening seabank. Baca juga: kode bank seabank.