6 Potensi Kekayaan Sumber Daya Alam Yang Ada Di Jakarta

riniisparwati.com – Potensi Sumber Daya Alam Yang Ada Di Jakarta. Provinsi DKI Jakarta termasuk dataran rendah di mana mata pencaharian penduduknya mayoritas ada di sektor Industri. Hampir sama dengan Singapura, kota Jakarta merupakan kota yang sudah padat penduduk sehingga lingkungannya sudah banyak beralih fungsi menjadi bangunan. Oleh karena itu, potensi sumber daya alam di Jakarta memang tidak sebanyak di daerah lain, terutama kekayaan alam hayati.

Kita tentu bisa membandingkannya dengan Jawa Barat, Jawa Timur, Yogyakarta, dan wilayah lain yang masih memiliki hutan, perkebunan, dan pertanian yang luas.

Mereka memiliki kekayaan sumber daya alam yang sangat banyak.

Namun, di Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta, dengan penduduknya yang demikian padat, tidak terlalu banyak sumber daya alami yang kita temukan di sana.

Meskipun demikian, tidak berarti Jakarta tidak memiliki potensi SDA.

Yuk simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.

Baca juga: Pekerjaan Masyarakat Tangerang.

Potensi Kekayaan Sumber Daya Alam Yang Ada Di Jakarta

Beberapa kekayaan sumber daya alam hayati di provinsi DKI Jakarta dan non hayati di antaranya sebagai berikut:

1. Ikan konsumsi, sumber daya alam hayati di Jakarta

Sebagaimana kita ketahui, wilayah Jakarta di bagian utara merupakan wilayah yang memiliki garis pantai dan laut.

Apalagi di Kepulauan Seribu, dareah ini murni merupakan daerah di perairan laut.

Oleh karena itu gak heran jika banyak ikan laut yang bisa didapatkan di wilayah ini.

Ikan konsumsi menjadi salah satu sumber daya alam hayati yang begitu penting di kota Jakarta.

Aneka macam ikan, udang, cumi, serta hewan laut lainnya menjadi komoditas perikanan yang mendukung perekonomian warga.

2. Ikan hias

Warga perkotaan biasanya suka memelihara ikan hias di rumahnya.

Ikan-ikan ini banyak dijual di pasar-pasar di Jakarta.

Salah satu jenis ikan hias adalah ikan yang berasal dari laut di Jakarta.

Ikan dengan aneka warna-warni nampak lucu berada di Aquarium.

Ikan tersebut menjadi hiasan rumah sehingga nampak lebih indah.

Ikan hias ini juga bisa menjadi salah satu ide bisnis di kota Jakarta bagi kamu yang bisa melihat peluang.

3. Minyak Bumi, sumber daya alam non hayati di Jakarta

Selain kekayaan alam hayati, DKI juga memiliki kekayaan alam non hayati.

Salah satunya adalah minyak bumi yang banyak dieksplor di daerah Pulau Pabelokan, Kepulauan Seribu.

Minyak bumi merupakan salah satu sumber daya alam yang begitu penting bagi negeri ini.

Dengan keberadaan minyak bumi di Jakarta, bisa menyumbang pasokan BBM di tanah air.

4. Gas alam

Masih di Pulau Pabelokan, Kepulauan Seribu, di sana terdapat juga eksplorasi kekayaan gas alam.

Kekayaan alam ini telah dieksploitasi sejak tahun 2000.

Nah, kini kamu jadi tahu kan kalau di DKI juga ada migas?

5. Ikan air tawar

Jakarta memilki beberapa danau besar yang menjadi potensi ikan air tawar berkembang biak di sana.

Jika dikelola dengan baik, potensi sumber daya alam ikan air tawar tentu lumayan banget.

Bisa menjadi tempat mancing warga.

6. Garam

Sumber daya alam laut memberikan anugerah tersendiri bagi ibu kota.

Masyarakat bisa mengolah air laut menjadi garam.

Atau bisa juga perusahaan yang mengelolanya.

Sumber daya alam ini sangat melimpah di perairan utara DKI.

Potensi SDA Lain Di Jakarta

Dengan laut yang dimiliki, Jakarta punya potensi untuk menggali sumber daya lainnya dari lautan.

Misalkan saja dengan beternak kerang mutiara, budidaya udang tambak, dan sebagainya.

Kekayaan alam di sini memang tidak sebanyak di Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jogja, Jawa Timur serta provinsi lain yang masih banyak memiliki perhutanan, perkebunan dan pertanian.

Kesimpulan

Sumber daya alami di DKI Jakarta banyak ditemui di daerah pantai serta perairan laut.

Banyak potensi SDA dijumpai di sana.

Itulah beberapa contoh potensi sumber daya alam di DKI Jakarta. Baca juga: Pekerjaan Pendudukan Perkotaan.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top