5 Tips Membuat Daftar Riwayat Hidup Fresh Graduate Yang Belum Pernah Kerja

riniisparwati.com – Tips Membuat Daftar Riwayat Hidup Bagi Fresh Graduate Yang Belum Pernah Punya Pengalaman Kerja. Tujuan kebanyakan orang membuat CV atau daftar riwayat hidup adalah untuk melamar pekerjaan. Surat lamaran kerja dan daftar riwayat hidup adalah satu kesatuan yang tidak terpisahkan.

Salah satu kendala bagi fresh graduate, orang tanpa pengalaman kerja yang baru lulus kuliah atau sekolah adalah, kurang pengalaman juga dalam membuat daftar riwayat hidup.

Oleh karena itu, biasanya di awal-awal, masih bingung, bagaimana cara membuat daftar riwayat hidup atau cv untuk fresh graduate tanpa pengalaman kerja.

Kekhawatiran bagi fresh graduate adalah, kalah saing dengan calon pegawai lain yang sudah memiliki pengalaman kerja melalang buana.

Baca juga: Format Daftar Riwayat Hidup.

Banyak Pengalaman Kerja Tidak Menjamin Lebih Unggul Dari Fresh Graduate

Ada pepatah mengatakan, “pengalaman adalah guru terbaik”.

Makin banyak pengalaman seseorang, menjadikannya punya banyak pengetahuan.

Oleh karena itu wajar, perusahaan biasanya mencari pekerja yang sudah pengalaman kerja.

Namun, jika semua perusahaan hanya menerima yang sudah berpengalaman, lalu untuk fresh graduate, kapan dia dapat pengalaman kerja?

Bukankah agar punya pengalaman, fresh graduate juga harus kerja dulu?

Padahal, tidak semua orang yang punya pengalaman kerja, lebih baik dari yang baru saja lulus.

Bisa jadi, fresh graduate justru punya ide-ide segar, kreatif, dan inovatif yang tidak ditemukan pada orang-orang lama.

Nah, ide-ide kreatif dan inovatif inilah yang bisa anda cantumkan di CV anda sebagai fresh graduate tanpa pengalaman kerja sebelumnya.

Ide-ide ini akan jadi nilai lebih buat anda.

Anda bisa membuat CV dalam Bahasa Inggris juga, untuk membuktikan bahwa anda punya skill dalam Bahasa Inggris.

Baca juga: 17 Pekerjaan di Perkotaan.

Tips Membuat Daftar Riwayat Hidup Bagi Fresh Graduate Tanpa Pengalaman

Jika anda baru saja lulus SMA, SMK, atau D III dan S1, tidak perlu minder saat anda melamar kerja. Jika anda punya keahlian khusus, maka anda akan bisa bersaing dengan siapa saja.

Apalagi jika keahlian anda langka.

Oleh karena itu, sekolah jangan terpaku pada teori. Asahlah skill dan kemampuan anda yang akan sangat berguna di dunia kerja.

Nah, untuk anda yang baru lulus sekolah atau kuliah, kali ini saya akan berbagi tips membuat CV bagi fresh graduate.

Dilansir dari Detik Finance, di bawah ini adalah tips membuat CV untuk fresh graduate yang disampaikan oleh Chairman Asosiasi Praktisi dan Profesional SDM Future HR, Audi Lumbantoruan, agar CV anda bisa dilirik oleh HRD tempat anda melamar pekerjaan:

1. Tuliskan kompetensi dan keahlian anda

Kompetensi dan keahlian wajib dicantumkan di dalam CV agar mereka mau melirik anda.

Apalagi jika anda punya keahlian di bidang desain, komputer, dan pemrograman, tentu jadi nilai tambah lagi.

Tidak hanya kemampuan dan keahlian khusus, anda juga bisa melampirkan pencapaian anda selama sekolah atau kuliah.

Misalkan, pernah juara kontes robot, juara lomba akuntansi jika anda melamar di bagian akuntansi, dan prestasi lainnya yang berhubungan dengan lowongan pekerjaan yang anda lamar.

Atau misalkan anda punya hobi tertentu, yang bisa menunjang pekerjaan anda nantinya, dan anda punya prestasi di sana, bisa juga anda lampirkan di CV anda.

2. Cantumkan pengalaman organisasi serta kegiatan pengembangan diri dan karir

Pengalaman organisasi akan mengasah kemampuan anda berkomunikasi dan memimpin orang lain.

Pengalaman organisasi juga jadi salah satu pertimbangan HRD dalam merekrut pegawai.

Cantumkan pengalaman organisasi di mana anda menduduki jabatan penting di sana.

Jika jabatannya tergolong tidak signifikan, tidak usah dilampirkan, misalkan hanya jadi anggota seksi tertentu.

Kegiatan pengembangan diri atau pengembangan pribadi juga bisa anda cantumkan di dalam CV fresh graduate anda.

3. Tuliskan rencana karir anda dengan jelas

tips membuat cv untuk fresh graduate
tips membuat cv untuk fresh graduate

Keberhasilan tergantung dari perencanaan. Perencanaan yang gagal adalah setengah dari kegagalan itu sendiri.

HRD juga tentunya akan melirik CV anda jika anda bisa dengan jelas menerangkan rencana karir anda, disertai dengan ide-ide kreatif dan inovatif dalam menjalankan pekerjaan anda nantinya.

Perusahaan ingin bergerak maju, dan orang-orang dengan ide segar bisa sangat dibutuhkan oleh perusahaan.

Jadi, selain menuliskan posisi yang diminati, tuliskan juga rencana karir anda di sana nantinya.

Jelaskan, kontribusi positif apa yang bisa anda berikan kepada perusahaan tempat anda akan bekerja.

4. Cantumkan ijazah serta nilai pendidikan terakhir

Jika anda lulusan S1, cantumkan berapa nilai IPK anda. IPK juga menjadi salah satu pertimbangan HRD, apalagi jika anda kuliah di universitas ternama.

Kemaslah CV anda agar benar-benar menggambarkan keunggulan anda dibandingkan dengan yang lain.

5. Buat CV semenarik mungkin

Ini adalah tambahan dari saya.

Jangan buat CV yang standar, hanya berada di atas kertas putih polos, dengan tulisan warna hitam seperti kita mau mengisi kuesioner atau daftar isian sesuatu.

Buatlah CV yang kreatif, menarik, seperti anda membuat infografis cantik.

Anda bisa memanfaatkan microsoft word, power point, atau adobe ilustrator dan photoshop.

Nah, menurut Audi Lumbantoruan, jika anda sudah menerapkan tips di atas, maka 60%, anda sudah masuk ke dalam shortlist dari pelamar lainnya, sehingga kemungkinan besar anda akan dipanggil untuk menjalani tes lainnya, atau langsung diterima.

Kesimpulan

CV yang baik adalah CV yang mencantumkan keunggulan anda dibandingkan dengan orang lain, serta dibuat cantik dan menarik.

Resume semua kelebihan, kemampuan, dan keahlian anda dalam infografis menarik di atas selembar kertas.

Itulah beberapa Tips Membuat Daftar Riwayat Hidup Bagi Fresh Graduate yang Belum Pernah Bekerja Sebelumnya. Baca juga: 25 Peluang Usaha di Desa.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top