Paket Masuk Ke Fasilitas Logistik Lazada Artinya Apa Dan Berapa Lama?

riniisparwati.com – Paket Masuk Ke Fasilitas Logistik Lazada Artinya Apa Dan Berapa Lama. Saat kita cek resi Lazada, beberapa status pengiriman barang di antaranya paket masuk ke fasilitas logistik, paket anda telah dikirim dari fasilitas logistik menuju hub tujuan, dan ada juga status paket barang hilang, seperti pengalaman saya saat membeli hp di Lazada.

Istilah fasilitas logistik LEX ID memang masih asing bagi yang jarang belanja di Lazada.

Tapi kalau yang sudah sering beli barang di Lazada dan jasa kirim yang digunakan adalah LEX ID, maka sudah paham betul jika salah satu fasilitas dari LEX ID adalah Fasilitas Logistik.

Maksud Paket Masuk Ke Fasilitas Logistik

Di antara jasa pengiriman yang digunakan oleh Lazada adalah LEL Express, atau LEX ID.

Jasa pengiriman resmi milik lazada ini memiliki gudang logistik untuk menampung barang-barang yang akan dikirimkan ke alamat pembeli.

Jika status pesanan kamu sudah masuk ke fasilitas logistik Lazada, itu artinya paket kamu sudah dikirimkan oleh penjual.

Paket sudah diambil oleh Kurir LEX ID untuk kemudian dibawa ke fasilitas logistik Lazada atau gudang logistik Lazada.

Di gudang logistik inilah paket akan dipilah-pilah, akan dikirimkan ke mana.

Paket akan disortir di gudang lazada.

Baca juga: Cara Mendapatkan Gratis Ongkir Lazada.

Apa Itu Fasilitas Logistik Lazada?

Dari penjelasan di atas, tentunya kamu kini sudah tahu, apa itu fasilitas logistik Lazada.

Fasilitas logistik lazada adalah gudang logistik milik ekspedisi LEL Express atau LEX ID yang digunakan untuk menampung paket-paket kiriman dari pesanan di Lazada.

Jika di Tangerang, fasilitas logistik Lazada ada di Kosambi.

Tentu kamu sering melihat kan Fasilitas Logistik Kosambi?

Setidaknya sudah ada sekitar 50 gudang fasilitas logistik Lazada di berbagai kota di Indonesia.

Hub atau gudang logistik ini tentunya akan terus bertambah seiring perkembangan bisnis online di Lazada.

Alur Pengiriman Paket Lazada Express LEX ID

Untuk mempermudah pemahaman, mari kita bedah bagaimana paket pesanan Lazada bisa sampai ke tangan kamu dari penjual atau seller.

1. Pesan barang di Lazada

Pertama tama kamu memesan barang di Lazada, lalu bayar.

Begitu pembayaran terkonfirmasi, maka seller harus memproses pemesanan kamu.

Inilah alur awal pengiriman paket Lazada.

2. Seller Lazada mengemas pesanan kamu

Setelah pembayaran terkonfirmasi, penjual akan mengemas produk pesanan.

Membungkusnya dengan buble wrap jika perlu, memasukkan ke dalam kemasan, dan cetak resi atau label pengiriman.

Jika pesanan dikirim menggunakan LEX ID, kurir LEX ID akan mengambil paket ini.

3. Kurir LEX ID pick up paket Lazada

Paket-paket yang dikirim menggunakan Lazada Express akan diambil oleh kurir.

Paket discan, lalu dibawa ke fasilitas logistik.

4. Paket masuk ke fasilitas logistik Lazada

Kurir akan mengumpulkan semua paket dengan LEX ID di gudang logistik.

Disinilah proses sortir berjalan.

Paket-paket akan letakkan di mesin, untuk kemudian disortir secara otomatis oleh mesin.

Paket akan terpisah-pisah sesuai dengan kota tujuan secara otomatis dari hasil scanning.

Jika paket tidak bisa discanning, sortir akan dilakukan secara manual sehingga butuh waktu tambahan setidaknya satu hari.

5. Paket anda telah dikirim dari fasilitas logistik menuju hub tujuan

Setelah disortir, maka paket akan dikirimkan ke kota-kota tujuan.

Paket tersebut akan berangkat menuju hub di masing-masing kota, untuk kemudian didistribusikan oleh kurir ke alamat kamu.

Nah, cukup panjang juga ya proses pengiriman paket kamu menggunakan LEX ID?

Fasilitas logistik ini keberadaannya sangat penting dalam pengiriman Lazada.

Berapa Lama Paket Masuk Ke Fasiltas Logistik Lazada?

Sangat tergantung kepada banyak tidaknya paket.

Jika tidak sedang ramai, satu hari saja bisa selesai.

Namun, jika sedang overload, bisa lebih lama lagi.

Misalkan saat harbolnas.

Atau seperti kasus saya, tiba-tiba muncul status paket pesanan hilang sehingga barang lama sekali tidak sampai.

Ujung-ujungnya dibatalkan.

Faktor lainnya yang membuat paket lama di fasilitas logistik adalah, barcode pada resi pengiriman yang kurang jelas.

Akibatnya, harus dilakukan sortir manual yang membutuhkan waktu lebih lama.

Jasa Kirim Lainnya Di Lazada

Selain menggunakan LEX ID, jasa kirim lainnya yang tersedia di Lazada di antaranya ada:

  • JNE Express.
  • Sicepat Express.
  • Ninja Express.
  • Gosend.
  • Grabsend.

Dari pengalaman saya, saat beli hp, jasa kirim Lazada Express ini terasa lambat banget.

Baca: Paket Lazada Belum Diterima.

Akhir Kata

Salah satu jasa kirim di Lazada adalah LEX ID.

Paket kamu sebelum sampai di alamat melewati berbagai tahapan, mulai dari packing hingga pengiriman paket.

Paket dari tangan penjual akan masuk ke fasilitas logistik lazada, yang artinya paket sudah dikirimkan oleh penjual dan masuk tahapan proses penyortiran. Jika ada kendala pengiriman, silakan hubungi: customer service lazada.

10 thoughts on “Paket Masuk Ke Fasilitas Logistik Lazada Artinya Apa Dan Berapa Lama?”

  1. Benar2 kurir di lazada lama banget kirim paket aku.aku pesan tgl 21/04 Sdh di kemas 22/04 berhasil di terima pengiriman (Jakarta) dan berhasil diterima pengiriman (Bekasi) trus tgl 23/04 itu paket dikirim menuju hubungan tujuan dan di situ tgl estimasi nya tgl 26/04 loh
    Nah sekrng Sdh tgl 26/04 lah ko belum ada info kalo paket aku Sdh masuk di fasilitas logistik Lex id (Sulsel) si trus nggk ada info juga bilng hari ini Sdh masuk fasilitas logistik anda.lah apa paket aku di tinggal ya di Jakarta atau di Bekasi ko lama bnget aku mikir gini apa jangn2 paket aku itu di lupakan ya oleh kurir Lazada Kern harga paket aku cuma 71,490 mungkin yang paket yang lain 300.000 atau ada 500.000 atau lebih gitu atau ada yang melalui transfer jadi itu yang di kasih diluang paket nya
    Kern kemarin saya pesan paket juga tapi nyampai itu cuma butuh 4 hari aja lah ini tidak kejelasan adu gimn ini

    Padahal ya aku berharap paket aku itu DTG nya sesuai tgl yang Sdh di tentu gitu oleh pihak lazada di tgl 26/04 tapi mana nggk ada nyampai ke 3 paket aku
    2 nya sedang ada di logistik nggk gimn kabar pagi nnti
    1 nggk info padahal Tgl estimasi 26/04 kurir Lazada gimn ini
    Capek loh nunggu nya

    1. Kurir intern memang biasanya banyak masalah kak, sama kayak shopee express. Untung di shopee masih ada JNE JNT Sicepat dll, bisa pilih itu saja. Mudah-mudahan sekarang paketnya sudah sampai ya kak

  2. Dipesan dr toko jakarta tgl 13, 2hri di kemas oleh penjual smp tgl 15, tgl 16 jam 21.45 sudah ada di logistik bekasi, estimasi sampai tgl 20 des 2023, sudah tgl 21 sampai saat ini masih belum ada pergerakan, rasa nya kesal sekali menunggu paket sampai 1mnggu lebih

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top