5 Tanda Shopee Affiliate Diterima atau Ditolak, Ini Rahasianya

riniisparwati.com – Tanda Shopee Affiliate Diterima atau Ditolak. Setelah mengisi formulir pendaftaran shopee affiliates secara lengkap, kita tinggal menunggu verifikasi dari tim shopee dalam 3 hari kerja, apakah pendaftaran kita lolos seleksi atau tidak memenuhi syarat.

Jika kita diterima program shopee affiliate, maka kita sudah bisa share link dan dapat komisi dari penjualan yang didapat.

Tapi kalau ditolak, tinggal kita lihat apa alasan penolakan dan kita daftar ulang setelah melengkapi kekurangan itu.

Lalu apa sih tanda diterima shopee affiliate?

Yuk simak uraian lengkapnya di bawah ini.

Baca juga:

Tanda Shopee Affiliate Diterima atau Ditolak

Saat kita mendaftar shopee affiliate, tentu kita berharap agar pendaftaran kita diterima.

Oleh karena itu, kita setia menunggu dalam 3 hari kerja terakhir hehehe.

Tanda diterima shopee affiliate, di antaranya:

1. Dapat email bahwa shopee affiliate diterima atau lolos

Tanda yang pertama bahwa kamu lolos pendaftaran shopee affiliate adalah, kamu menerima email dari shopee.

Isinya berupa pemberitahuan, bahwa pendaftaran kamu disetujui.

Oleh karena itu, setelah 3 hari kerja mendaftar, silakan cek email yang kamu daftarkan di shopee affiliate.

Setelah itu cek email dari shopee affiliate yang memberitahukan bahwa pendaftaranmu disetujui.

Jika sudah, silakan login ke dashboard shopee affiliate program.

Sebaliknya, tanda pendaftaran shopee affiliate ditolak, kamu juga akan menerima email.

Isinya, pemberitahuan kenapa pendaftaranmu tidak lolos seleksi.

Misalkan link media sosial yang dicantumkan tidak valid atau bukan akun pribadi.

2. Dapat notifikasi di aplikasi shopee

Tanda lolos verifikasi shopee affiliates yang kedua adalah notifikasi di aplikasi shopee.

Jika kamu diterima dalam program affiliate shopee, maka di aplikasi shopeemu akan muncul notifikasi.

Isinya pemberitahuan bahwa kamu diterima dalam program ini.

Aplikasi shopee yang dimaksud adalah, akun shopee yang kamu daftarkan shopee affiliate.

3. Menu Shopee Affiliate sudah muncul di aplkasi shopee

Tanda ketiga bahwa kamu diterima progam shopee affiliates adalah munculnya menu Shopee Affiliates Program di aplikasi Shopee kamu.

Tidak semua affiliator yang diterima, itu mendapatkan email atau notifikasi.

Banyak juga yang ternyata lebih dari 3 hari, tidak ada kabar email maupun notifikasi di aplikasi shopee.

Lalu bagaimana cara mengetahui kalau saya sudah diterima shopee affiliates program?

Cara mengeceknya:

  • buka aplikasi shopee.
  • klik menu saya di kanan bawah.
  • setelah itu, kamu akan melihat fitur Shopee Affiliates Program.
    cara mengetahui shopee affiliate program diterima atau ditolak
    tanda kalau shopee affiliate program diterima atau ditolak
  • Silakan klik fitur tersebut, lalu kamu bisa membuat link shopee affiliate dari sana.

Jika fitur Shopee Affiliates Program sudah muncul, itu tandanya kamu sudah diterima.

Meskipun tidak menerima email atau notifikasi di aplikasi shopee.

Baca juga: cara mengisi formulir shopee affiliate.

4. Kamu sudah punya ID Affiliates

Yang keempat, kamu bisa mengeceknya di fitur Shopee Affiliates Program tadi.

  • Buka aplikasi shopee.
  • Klik menu Saya > Shopee Affiliates Program.
  • Klik Akun.
  • Maka di bagian atas akan ada ID Affiliates kamu.
  • Ini menandakan bahwa kamu sudah terdaftar di shopee affiliates program.

Baca juga: apakah komisi shopee affiliate bisa hangus?

5. Saat share link produk, kode linknya shope.ee

Tanda yang kelima bahwa kamu lolos verifikasi shopee affiliate program: saat kamu share link produk, link tersebut memiliki format:

https://shope.ee/

Nah jika link yang kamu share seperti ini, berupa short link, maka itu tandanya kamu sudah diterima shopee affiliate program.

Baca juga:

Cara Melihat Shopee Affiliate di Laptop

Kamu juga bisa melihat dashboard shopee affiliate di laptop.

Cara login shopee affiliate di laptop atau komputer sebagai berikut:

  1. Buka browser di laptop, misal google chrome atau mozila firefox.
  2. Silakan ketikkan alamat ini di browser: https://affiliate.shopee.co.id/.
  3. Kamu akan diarahkan ke situs resmi shopee affiliates program.
  4. Silakan login menggunakan username dan password shopee kamu.
  5. Setelah berhasil login, kamu bisa melihat statistik, bisa juga mengambil link affiliates dari sana.

Baca juga:

  • setelah diterima shopee affiliate apa yang harus dilakukan.

Kesimpulan

Shopee affiliate program adalah salah satu cara mendapatkan uang dari shopee tanpa berjualan.

Normalnya, jika diterima shopee affiliates, itu akan ada email atau notifikasi di aplikasi shopee.

Namun, banyak juga yang tidak menerima email dan notifikasi tapi ternyata lolos verifikasi.

Cara mengetahuinya, lewat cara di atas.

Itulah informasi Tanda Shopee Affiliate Diterima atau Ditolak. Baca juga: komisi shopee masuk kemana?

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top