Apakah Menggunakan Aplikasi DANA Harus Punya Rekening?

riniisparwati.com – Apakah Aplikasi DANA Harus Punya Rekening. Sejak menggunakan aplikasi DANA, saya banyak dapat manfaat berupa cashback, diskon, dan promo menarik lainnya. Bahkan kita bisa mengambil uang di aplikasi DANA dengan mudah di alfamart, atau bisa juga transfer dulu ke rekening bank kita.

Selain itu, ada kuota gratis transfer sebanyak 10 kali tiap bulannya, untuk kirim uang antar bank.

Karena itulah, sampai saat ini saya masih menyimpan uang di aplikasi DANA.

Jika suatu saat butuh, bisa mencairkan uang di dana tanpa rekening lewat alfamart.

Atau saya gunakan untuk belanja di Ramayana, Hokben, serta merchant dana lainnya.

Dan sering juga saya gunakan untuk memesan tiket bioskop di TIX ID.

Ada banyak manfaat yang saya dapatkan dari aplikasi DANA.

Nah, bagi sebagian orang, yang mau registrasi di aplikasi DANA, mungkin masih ragu.

Karena dia tidak memiliki rekening bank.

Apakah Daftar Aplikasi DANA Harus Punya Rekening?

Jika kamu mau buka akun di aplikasi DANA, syaratnya mudah banget.

Asalkan kamu punya email dan nomor hp, sudah bisa buat akun DANA.

Jadi, untuk membuka akun DANA, itu tidak harus memiliki rekening bank.

Tidak punya rekening pun, tak masalah.

Selanjutnya, setelah buka akun DANA, kamu dikasih dua pilihan.

Mau upgrade ke akun premium, atau akun non premium.

Kalau upgrade ke akun premium, maka harus mengisi data, antara lain foto KTP dan selfie dengan memegang KTP.

Kelebihan dari akun premium: akan mendapatkan voucher spesial dan limit transaksi yang lebih besar.

Dan perlu kamu tahu juga, bahwa satu KTP hanya bisa didaftarkan di satu akun DANA premium.

Tidak bisa punya dua akun DANA Premium dengan satu KTP yang sama.

Baca juga: cra transfer dana ke seabank.

Mengisi Saldo DANA

Selanjutnya, setelah memiliki akun, kamu tinggal top up saldo DANA.

Untuk mengisi saldo DANA, bisa via ATM, internet banking, mobile banking, atau lewat indomaret dan alfamart.

Kalau saya sih biasanya transfer ke DANA lewat aplikasi Brimo.

Keuntungannya: gratis biaya transfer.

Dari Brimo tinggal pilih menu saldo digital, lalu tinggal pilih ewallet DANA.

Tentukan nominal top up.

Langkah terakhir, masukkan PIN Brimo.

Sangat mudah dilakukan, bisa kapan saja dan dari mana saja.

Baca juga: cara transfer shopeepay ke dana.

Apakah Aplikasi DANA bisa Tarik Tunai?

apakah aplikasi dana bisa tarik tunai
cara mengambil uang dari aplikasi dana

Tarik tunai bisa dilakukan lewat aplikasi DANA.

Tarik tunai lewat ATM BCA

Dari aplikasi DANA tinggal pilih withdraw cash atau penarikan dana.

Lalu kamu bisa menarik uang di ATM BCA.

Di aplikasi DANA pilih nominal yang mau diambil, lalu ikuti proses sampai selesai.

Setelah itu ke ATM BCA.

Ambil deh uangnya.

Tarik tunai lewat alfamart / pegadaian

Untuk mengambil uang simpanan di aplikasi DANA, bisa juga lewat alfamart dan pegadaian.

Dari aplikasi DANA pilih Cashout.

Lalu tentukan di mana kamu akan mengambil uang.

Apakah mau di alfamart, alfamidi, lawson, dan dan, atau di pegadaian.

Silakan tentukan nominalnya.

Transfer ke rekening bank

Bisa juga transfer ke rekening bank kamu.

Misalkan ke BRI, BNI, Mandiri atau BCA.

Setelah masuk rekening, baru deh kamu ambil pakai atm bank kamu.

Keuntungannya: bebas biaya transfer hingga 10 x tiap bulannya dari DANA.

Baca juga: cara mengatasi lupa PIN DANA.

Kesimpulan

Apakah menggunakan aplikasi dana harus punya rekening?

Tidak ada ketentuan seperti itu.

Siapa saja bisa buka akun DANA jika punya nomor hp dan email.

Tidak harus punya rekening bank dulu.

Demikian jawaban lengkap apakah menggunakan aplikasi DANA harus punya rekening. Baca juga: cara bayar shopee pakai DANA.

2 thoughts on “Apakah Menggunakan Aplikasi DANA Harus Punya Rekening?”

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top