Rute LRT Palembang Melewati 13 Stasiun Dari Bandara Sampai OPI Mall

riniisparwati.com – Rute LRT Palembang terkini sudah makin banyak. Setidaknya, saat kami liburan akhir tahun ke Palembang, sudah ada 13 Stasiun LRT Palembang yang beroperasi dari Bandara SMB Palembang hingga Stasiun OPI Mall atau Stasiun LRT DJKA.

Makin banyaknya rute LRT Palembang terkini membuat mobiilitas makin mudah, sehingga masyarakat Palembang bisa naik transportasi umum yang nyaman dan bebas macet.

Tak cuma masyarakat Palembang, para wisatawan yang sedang liburan di Kota Palembang, tentunya juga pengin mencoba naik LRT Palembang, sebelum mencoba LRT Jakarta nantinya.

Pengalaman saya saat naik LRT Palembang dari Stasiun Ampera atau Stasiun Pasar Ilir, cukup nyaman juga dari eskalator yang mau naik ke stasiun, ruang tunggu, hingga ruangan di dalam kereta.

Disediakan pegangan untuk yang duduk berdiri saat naik LRT Palembang, tapi dua kali naik LRT semuanya dapat tempat duduk.

Setiap LRT juga fasilitasi petugas keamanan yang bertugas menjaga keamanan penumpang.

Penumpang dipersilakan naik ke peron, untuk melanjutkan naik ke kereta LRT Palembang, jika sudah dipersilakan naik oleh petugas keamanan dan petugas stasiun.

Selain rute LRT Palembang yang makin banyak beroperasi, fasilitas LRT Palembang juga saat kami mencoba masih bagus.

Ada ruangan menyusui di ruang tunggu, lift untuk naik ke stasiun, toilet pria dan wanita, mushola, eskalator, tangga, tempat duduk untuk menunggu, ruang kesehatan, dan sebagainya.

Di ruang tunggu juga terpajang jadwal keberangkatan LRT Palembang dari pagi sampai sore, dari keberangkatan awal hingga keberangkatan terakhir.

Rute Stasiun Kereta Api LRT Palembang juga diinformasikan di situ, lalu Peron 1 dan Peron 2 dibedakan juga peruntukannya.

Ada keterangan Peron 1 untuk naik kereta LRT rute mana saja dan Peron 2 untuk LRT Rute mana saja.

pengalaman naik lrt palembang sumsel
pengalaman naik lrt palembang sumsel

Inilah Rute LRT Palembang yang Melewati 13 Stasiun Dari Bandara Hingga Opi Mall

Stasiun LRT Palembang yang pertama ada Stasiun LRT Bandara Sultan Mahmud Badaruddin Palembang, yang berangkat kurang lebih jam setengah 6 pagi.

Baca: Jadwal LRT Palembang dari Bandara.

Untuk anda yang masih belum tahu cara naik LRT Palembang, cukup beli saja tiket, lalu anda akan diarahkan menuju ruang tunggu.

Ke depannya, membeli tiket LRT Palembang harus menggunakan uang elektronik seperti Busway TransJakarta, jadi siapkan saja untuk amannya.

Setelah dari Bandara SMB Palembang, Rute LRT Palembang selanjutnya akan melewati stasiun LRT berikut ini:

Stasiun LRT Bandara Palembang – Stasiun LRT Asrama Haji – Stasiun LRT Punti Kayu – Stasiun LRT RSUD – Stasiun LRT Garuda Dempo – Stasiun LRT Demang – Stasiun LRT Bumi Sriwijaya – Stasiun LRT Dishub – Stasiun LRT Cinde – Stasiun LRT  Ampera – Stasiun LRT Polresta – Stasiun LRT Jakabaring – Stasiun LRT DJKA/Opi Mall.

daftar nama stasiun lrt palembang terbaru
daftar nama stasiun lrt palembang terbaru

Tarif LRT Palembang cukup terjangkau, dan tentunya bebas dari macet, tidak terkena lampu merah. Masing-masing stasiun punya jam operasional LRT Palembang yang berbeda.

LRT Palembang beroperasi dari pagi sampai malam, maksimal jam 7 malam, gak sampai jam 10 malam lagi seperti awal dioperasikan.

Informasi jadwal LRT palembang hari ini terbaru selalu diinformasikan di stasiun masing-masing dan media sosial official LRT Sumsel.

Jika anda ingin naik kereta LRT Palembang Sumatera Selatan, anda hanya bisa turun di stasiun yang telah disebutkan di atas.

Jika ingin berkunjung ke tempat lain, maka harus menggunakan moda transportasi lain, karena LRT Palembang belum terintegrasi dengan Trans Musi misalnya.

Meskipun demikian, banyak juga tempat wisata di Kota Palembang yang dekat dengan Stasiun LRT Palembang.

Itulah 13 nama Stasiun LRT Palembang berikut rute LRT Palembang selengkapnya. Kunjungi juga: 5 Destinasi Wisata Menarik di Lampung.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top