riniisparwati.com – Review Tabungan Emas Pegadaian: Kelebihan dan Kekurangannya. Jika anda mempunyai idle cash atau uang menganggur, anda bisa memanfaatkannya dalam berbagai bentuk instrumen investasi seperti di bidang properti, saham, deposito, obligasi, dan menyimpannya dalam bentuk emas antam batangan dan juga tabungan emas.
Dibandingkan anda menabung uang di rekening bank, dipotong biaya admin dan ATM per bulan, tentu akan lebih menguntungkan jika uang ditaruh di tabungan emas online.
Meskipun tentu tidak selamanya menabung emas online itu menguntungkan, kadang ya bisa rugi juga, jika harga beli emas di bawah harga jualnya.
Menabung emas ini lebih cocok dilakukan jika kita ingin menyimpan uang dalam jangka waktu lama dan menginginkan likuiditasnya cepat.
Daftar Isi Artikel
Review Kelebihan Tabungan Emas Pegadaian
Pegadaian telah tumbuh menjadi BUMN yang lebih modern, dengan layanan pegadaian online dan pegadaian syariah online.
Transaksi pegadaian bisa dilakukan lewat aplikasi pegadaian baik itu jual beli emas, gadai hp, laptop, mobil, motor, dan sebagainya.
Jika anda ingin menabung emas di pegadaian atau pegadaian syariah, ini beberapa keunggulannya:
1. Tidak perlu menyimpan emas fisik
Kelebihan menabung emas online yang pertama adalah, anda tidak perlu menyimpan emas dalam bentuk fisik.
Sehingga anda tidak perlu khawatir emas anda dicuri orang lain.
Tentunya bingung mau nyimpan emas di mana di rumah, nanti ada pencuri masuk, mudah dibawa.
Dengan tabungan emas online lewat Pegadaian, anda tidak perlu bingung menyimpan emasnya.
Inilah yang jadi pertimbangan utama kenapa orang mau menabung emas, praktis dan tidak perlu tempat menyimpan fisik emas.
2. Kantor pegadaian tersebar di mana-mana
Hampir semua kota di Indonesia itu ada outlet pegadaian sehingga sangat mudah untuk menemukan kantor pegadaian terdekat dari rumah anda.
Saat akan mengurus sesuatu yang harus dilakukan di outlet, jadi lebih mudah.
Misalkan mau menutup rekening tabungan emas.
Tinggal datang saja ke kantor pegadaian terdekat.
3. Biaya administrasi bulanan yang lebih murah dari bank
Jika anda menabung di bank, anda akan dikenakan biaya administrasi bulanan dan biaya atm.
Untuk BRI Simpedes yang saya pakai misalkan, dikenakan biaya administrasi Simpedes 5.500 per bulan dan biaya ATM 2.500.
Total 8.000 per bulan.
Sedangkan BRITAMA, biaya adminnya 12ribu per bulan + biaya ATM 2.500.
Potongan bulanan bank BNI, Mandiri, BCA, BTN dan lainnya juga rata-rata di atas 10ribu per bulan.
Beda dengan tabungan emas di pegadaian, 30ribu per tahun atau 2.500 per bulan.
4. Layanan online menggunakan pegadaian mobile
Segala informasi mengenai tabungan emas bisa anda dapatkan informasinya lewat aplikasi mobile pegadaian.
Anda bisa cek harga beli dan harga jual emas hari ini, berapa saldo rekening tabungan emas anda, dan anda juga bisa transfer tabungan emas anda ke rekening lainnya.
Jadi, informasinya bisa real time.
5. Bekerja sama dengan marketplace
Untuk menabung emas di pegadaian, tidak harus lewat pegadaian.
Pegadaian juga kerja sama dengan marketplace lain, seperti shopee.
Baca lengkapnya: nabung emas di shopee.
6. Tabungan emas 24 karat
Emas yang ditabung di pegadaian adalah emas 24 karat sehingga saat anda cetak nantinya adalah emas 24 karat murni.
Untuk mencetaknya bisa lewat antam atau emas batangan lainnya.
Tentu saja ada biaya cetak emas yang akan kita bahas di bawah nanti.
7. Order cetak emas mulai dari kepingan 1 gram
Tabungan emas anda di pegadaian bisa anda cairkan dalam bentuk uang tunai atau bisa juga anda cairkan dalam bentuk cetakan emas batangan.
Pencetakan emas batangan ini harus order dulu, mulai dari kepingan 1 gram.
Setelah emas batangan jadi, baru deh bisa anda ambil.
8. Top up saldo tabungan emas mulai dari 0,01 gram
Seperti halnya tabungan uang, anda juga bisa menambah saldo tabungan emas anda tiap bulannya mulai dari 0,01 gram.
Top up tabungan emas dapat dilakukan lewat ATM, internet banking, atau SMS banking.
Atau bisa juga lewat gerai Pegadaian terdekat.
9. Bisa transfer saldo emas mulai dari 0,1 gram
Saldo emas anda juga bisa anda kirim ke rekening tabungan emas lainnya.
Besaran saldo yang dapat dikirim mulai dari 0,1 gram.
Cukup kecil bukan?
Nah, itulah kurang lebih kelebihan atau keunggulan dari menabung emas di pegadaian.
Kekurangan Tabungan Emas Pegadaian
Adapun kelemahan dari menabung emas di pegadaian di antaranya:
1. Ada risiko kerugian
Apakah menabung emas di pegadaian rugi?
Bisa jadi.
Misalkan saja, anda menabung emas di pegadaian dengan harga per gramnya 950.000.
Dipotong biaya pembukaan rekening dan biaya admin 1 tahun: 40.000.
Sebulan kemudian, anda menutup rekening tabungan emas anda, dan ternyata harga jualnya cuma 900.000.
Maka anda rugi sebesar 50.000 + 40.000 = 90.000
Kerugian menabung emas di pegadaian ini bisa anda atasi dengan menabung emas dalam jumlah banyak dan waktu yang lama, menunggu harga jualnya lebih tinggi dari harga beli anda.
2. Ada biaya yang dikenakan
Seperti telah disebutkan di atas, ada biaya yang dikenakan saat membuka tabungan emas.
Untuk menghemat biaya, bukalah tabungan emas secara online baik itu via bukalapak, shopee, atau pegadaian digital.
Karena bebas biaya pembukaan rekening dan bebas biaya titipan emas di tahun pertama.
3. Lebih menguntungkan investasi dalam bentuk tanah
Jika anda punya uang cukup banyak, dibandingkan menabung emas, maka lebih untung jika anda jual beli tanah.
Tanah sendiri kenaikan harganya jauh lebih tinggi dibandingkan dengan kenaikan harga emas.
Apalagi harga emas naik turun.
Biaya Menabung Emas di Pegadaian
Menabung emas di pegadaian itu ada biayanya.
Biaya ini harus anda pertimbangkan agar anda tidak rugi saat menabung emas di pegadaian.
1. Biaya pembukaan rekening tabungan
Saat anda membuka rekening tabungan emas pertama kali di outlet pegadaian, atau pegadaian syariah, akan dikenakan biaya pembukaan rekening sebesar 10.000 rupiah.
Beda halnya jika anda membuka lewat aplikasi pegadaian digital atau pegadaian syariah digital, tidak dikenakan biaya pembukaan rekening.
2. Biaya penitipan emas pegadaian
Emas yang “dititipkan” di pegadaian dikenakan biaya tahunan sebesar 30.000 rupiah.
Jika anda membuka tabungan lewat outlet pegadaian, saat membuka di awal, selain dikenakan biaya admin 10.000, dikenakan juga biaya penitipan 30.000.
Total biaya di awal pembukaan rekening: 40.000.
Namun, jika buka lewat aplikasi pegadaian digital, bebas biaya penitipan emas di tahun pertama.
3. Biaya transaksi
Saat membuka tabungan emas di agen pegadaian (bukan outlet pegadaian), ada biaya transaksi sebesar 2.500 rupiah.
4. Biaya transfer emas di pegadaian
Tabungan emas bisa anda transfer ke rekening lain dengan biaya:
- transfer lewat pegadaian digital: bebas biaya.
- transfer lewat outlet pegadaian: 2.000
5. Biaya cetak rekening koran tabungan emas pegadaian
Rekening koran tabungan bisa dicetak di outlet pegadaian dengan biaya sebesar Rp2.000 per lembar.
6. Biaya penggantian buku tabungan emas karena rusak atau hilang
Jika buku tabungan emas anda hilang atau rusak, anda bisa menggantinya di outlet pegadaian dengan biaya Rp10.000 per buku.
7. Biaya penutupan rekening tabungan emas
Jika ingin menutup rekening tabungan emas, anda juga akan dikenakan biaya sebesar Rp30.000.
Penutupan tabungan dilakukan via outlet pegadaian.
Baca juga: barang yang tidak diterima pegadaian.
Simulasi Tabungan Emas Pegadaian
Untuk menggambarkan apakah tabungan emas untung atau rugi, anda bisa menghitungnya dengan contoh simulasi berikut:
- Anda menabung emas 10 gram, harga per gram 900.000, total 9.000.0000 rupiah, ditambah biaya pembukaan rekening + penitipan emas 40.000, total anda harus keluar uang Rp9.040.000 di awal pembukaan rekening.
- Belum sampai satu tahun, harga emas melonjak jadi 920.000, maka anda menjualnya, anda dapat uang 920.000 x 10 gram = 9.200.000.
- dipotong biaya penutupan rekening sebesar 30.000, sehingga uang yang anda terima = 9.170.000.
- keuntungan yang anda peroleh = Rp9.170.000 – Rp9.040.000 = Rp130.000.
- Gimana, gak terlalu besar kan untungnya?
Keuntungannya tergantung harga emas saat anda menutup rekening tabungan.
Bisa juga rugi.
Baca juga: tempat gadai laptop.
Cara Membuka Tabungan Emas di Pegadaian
Untuk membuka rekening tabungan emas via pegadaian bisa dengan dua cara:
Menabung emas lewat outlet pegadaian (cara offline)
- bawa KTP asli dan fotokopinya ke outlet pegadaian terdekat.
- isi formulir pembukaan rekening tabungan emas.
- bayar biaya pembukaan rekening sebesar 10.000 dan biaya penitipan sebesar 30.000 (untuk satu tahun pertama)
- bawa meterai.
- membeli emas mulai dari 0,01 gram, bisa lebih.
- tanda tangan buku tabungan.
Baca juga: pinjam uang jaminan sertifikat tanah.
Menabung emas pegadaian secara online
- download aplikasi pegadaian digital di playstore atau appstore
- buat akun pegadaian digital.
- pilih menu tabungan emas.
- isi data diri lengkap di form yang disediakan serta pilih cabang lokasi pegadaian terdekat.
- pilih metode pembayaran.
- bayar pembukaan rekening sesuai metode yang dipilih.
- rekening tabungan sudah aktif.
- silakan ambil buku tabungan di outlet pegadaian terdekat yang dipilih tadi.
Baca juga: gadai sertifikat tanah.
Cara Top Up Tabungan Emas Pegadaian
Untuk top up tabungan emas, bisa lewat:
- outlet pegadaian.
- ATM.
- Internet banking.
- SMS Banking.
- Mobile Banking.
- Agen pegadaian.
Gunakan saja aplikasi pegadaian digital, lalu cari menu top up dan pilih metode pembayarannya pakai ATM, Internet banking, atau transfer bank biar mudah.
Baca juga: gadai motor di pegadaian.
Cara Cek Saldo Tabungan Emas Pegadaian
Saya lebih menyarankan agar anda membuka tabungan lewat pegadaian digital.
Dari aplikasi itu anda bisa mengecek saldo tabungan emas anda secara real time baik dalam bentuk gram atau pun rupiah.
Selain cek lewat aplikasi pegadaian digital, anda juga bisa mengeceknya dengan mencetak rekening koran.
Hanya saja ada biaya pencetakan rekening koran yang harus anda tanggung.
Akan lebih murah dan mudah jika anda gunakan pegadaian digital.
Baca juga: gadai ijasah di pegadaian.
Transfer Tabungan Emas Pegadaian
Tinggal buka saja aplikasi Pegadaian Digital lalu pilih tabungan emas dan transfer.
Silakan kirim emas anda ke teman, istri, suami, anak atau siapa saja mulai dari 0,1 gram hingga 100 gram per hari.
Mirip dengan transfer uang lah.
Semuanya sangat mudah dilakukan via aplikasi pegadaian digital.
Oh ya, tabungan emas di pegadaian juga bisa anda gadaikan untuk mendapatkan pinjaman tunai.
Baca: cara gadai tabungan emas pegadaian.
Cara Mencairkan Tabungan Emas Pegadaian
Untuk mencairkan tabungan emas, itu bisa dengan dua cara:
- dicairkan dalam bentuk uang tunai.
- dicairkan dalam bentuk emas batangan.
Jika dalam bentuk uang tunai, pada saat itu juga uang akan masuk ke rekening bank anda.
Sedangkan jika dicairkan dalam bentuk emas batangan, anda harus order dulu dan ada biaya pencetakan emas batangan mulai dari 50ribu rupiah per gram.
Kalau pengin cepat sih, cairkan saja dalam bentuk uang tunai.
Jika mau mencairkan tabungan emas, datang saja ke outlet pegadaian membawa:
- buku tabungan emas.
- KTP.
- rekening tabungan untuk mencairkan.
Baca juga: gadai kamera di pegadaian.
Brosur Tabungan Emas Pegadaian
Untuk informasi resmi dari pegadaian, anda bisa dowload brosurnya di sini: https://www.pegadaian.co.id/uploads/produk/Flyer_TE_Web.jpg
Fitur layanan dan cara membuka rekening ada di brosur tersebut.
Baca juga: Gadai BPKB Motor di Pegadaian.
Kesimpulan
Tabungan emas di pegadaian itu punya kelebihan dan kekurangan.
Jika mau nabung dalam jumlah rupiah sedikit, saya tidak menyarankan, apalagi dalam jangka waktu pendek, lebih besar ruginya.
Jika dalam bentuk uang banyak dan jangka waktu lama, baru kelihatan untungnya.
Tapi masih untungan investasi tanah menurut saya.
Demikian review kelebihan dan kekurangan tabungan emas pegadaian beserta cara beli, buka rekening, transfer, dan mencairkannya. Baca juga: Barang Yang Bisa Digadai Di Pegadaian.