Kabupaten Tanggamus Masuk Daerah Lampung Mana, Ini Jawabannya

riniisparwati.com – Kabupaten Tanggamus Masuk Daerah Lampung Mana? Jika kamu tidak pernah tinggal di Lampung, rasa-rasanya aneh mendengar nama ini: Tanggamus.

Apa itu Tanggamus?

Namanya memang tidak seterkenal kabupaten lainnya di Lampung.

Makanya, bagi orang yang tinggal di luar Lampung, jauh dari Lampung, tentu merasa asing dengan kota ini.

Pertama kali tahu ada Tanggamus, mungkin saat kamu sedang mencari tempat wisata yang ada di Lampung.

Ya, tempat wisata di Tanggamus ini memang cukup banyak dan lumayan lengkap.

Ada wisata pantai, air terjun, sungai, pegunungan, dan wisata buatan.

Termasuk Bendungan Batutegi, sebagai bendungan terbesar di Asia Tenggara.

Nah, jika kamu ingin liburan ke Tanggamus Lampung, mungkin kamu perlu tahu nih, Tanggamus ini ada di mana.

Tanggamus Masuk Daerah Lampung Mana?

Tanggamus adalah nama salah satu kabupaten di Provinsi Lampung.

Jadi, tidak masuk ke wilayah Lampung Selatan, Lampung Utara, Lampung Timur atau Lampung Barat.

Tanggamus menjadi kabupaten mandiri, dengan ibu kotanya di Kota Agung.

Nama Tanggamus sendiri diambil dari nama Gunung yang ada di Kabupaten ini.

Gunung Tanggamus.

Salah satu gunung di Lampung yang banyak didaki sampai ke puncaknya.

Jika tertarik, kamu bisa melakukan pendakian bersama kawan-kawan pencinta alam hingga ke puncak gunung Tanggamus.

Dulunya, Tanggamus Masuk Wilayah Lampung Selatan

Sejarah Tanggamus tidak lepas dari Kabupaten Lampung Selatan.

Sebelum menjadi kabupaten mandiri, Tanggamus adalah bagian dari Lampung Selatan.

Sama seperti kota Bandar Lampung yang dulunya bernama Kota Tanjungkarang-Telukbetung.

Demikian juga dengan dua kabupaten baru lainnya, Pringsewu dan Pesawaran.

Keduanya juga dulu merupakan bagian dari Lampung Selatan.

Tanggamus resmi menjadi kabupaten sendiri sejak tahun 1997.

Dasar hukum pembentukan kabupaten Tanggamus adalah Undang-undang Nomor 2 Tahun 1997 yang diundangkan pada tanggal 3 Januari 1997 dan diresmikan menjadi Kabupaten pada tanggal 21 Maret 1997.

Sejak 21 Maret 1997 itulah, Tanggamus resmi “memerdekakan” diri dari Lampung Selatan.

Dalam perkembangannya, Tanggamus punya anak lagi: Kabupaten Pringsewu.

Lokasi Tanggamus Di Lampung Bagian Mana?

Untuk lebih jelas, poisisi kabupaten Tanggamus ada di Lampung bagian mana, silakan lihat peta Lampung di bawah ini:

Kabupaten Tanggamus Masuk Daerah Lampung Mana
Daerah dalam wilayah garis merah di atas adalah Tanggamus

Secara geografis, Kabupaten Tanggamus terletak di Lampung bagian barat.

Tapi tidak masuk wilayah Kabupaten Lampung Barat, karena Tanggamus adalah kabupaten mandiri.

Tanggamus berbatasan dengan Kabupaten Pesisir Barat di bagian baratnya.

Jika dilihat dari peta, lokasi tanggamus ada pada posisi 104°18’ – 105°12’ Bujur Timur dan 5°05’ – 5°56’ Lintang Selatan.

Di kabupaten ini, ada Teluk Semaka, salah satu dari dua teluk besar yang ada di Lampung.

Panjang daerah pantai Tanggamus di Teluk Semaka sekitar 200 km, sehingga banyak sekali wisata pantai di Tanggamus.

Dua sungai besar di Tanggamus juga bermuara ke Teluk ini yaitu Way Sekampung dan Way Semaka.

Nama Kecamatan Di Kabupaten Tanggamus Lampung

Berdasarkan urutan abjadnya, nama kecamatan yang ada di Tanggamus sebagai berikut:

  1. Kecamatan Air Naningan
  2. Kecamatan Bandar Negeri Semuong
  3. Kecamatan Bulok
  4. Kecamatan Cukuh Balak
  5. Kecamatan Gisting
  6. Kecamatan Gunung Alip
  7. Kecamatan Kota Agung Barat
  8. Kecamatan Kota Agung Pusat
  9. Kecamatan Kota Agung Timur
  10. Kecamatan Kelumbayan
  11. Kecamatan Kelumbayan Barat
  12. Kecamatan Limau
  13. Kecamatan Pematang Sawa
  14. Kecamatan Pugung
  15. Kecamatan Pulau Panggung
  16. Kecamatan Semaka
  17. Kecamatan Sumberejo
  18. Kecamatan Talang Padang
  19. Kecamatan Ulubelu
  20. Kecamatan Wonosobo

Jumlah kecamatan di Kabupaten Tanggamus ada 20.

Kesimpulan

Tanggamus adalah kabupaten tersendiri di Provinsi Lampung yang tidak masuk ke wilayah Kabupaten Lampung Barat atau Lampung Selatan.

Dulunya memang iya, Tanggamus termasuk salah satu daerah di wilayah Lampung Selatan.

Namun, sejak 1997, Tanggamus resmi menjadi kabupaten terpisah dari Lampung Selatan.

Secara geografis, Tanggamus terletak di Lampung bagian barat.

Demikian jawaban Tanggamus Masuk Wilayah Lampung Mana. Kunjungi juga: Tempat Wisata di Gisting Tanggamus.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top