riniisparwati.com – Cicilan Shopee Paylater 1x 2x 3x 6x dan 12x ini maksudnya. Shopee bekerja sama dengan PT Commerce Finance, menerbitkan produk fintech terbaru berupa shopee pay later, yang bisa digunakan untuk belanja secara kredit di shopee tanpa menggunakan kartu kredit.
Untuk berkenalan lebih lanjut dengan shopee pay later, silakan baca: Apa Itu Shopee Paylater?
Keberadaan shopee paylater tentu menjadi saingan dari kredivo dan akulaku yang sebelumnya juga sudah bekerja sama dengan shopee dan marketplace lainnya.
Jika sebelumnya, untuk cicilan tanpa kartu kredit di martkeplace, kita terbiasa menggunakan Kredivo atau Akulaku, kini kita bisa menggunakan shopee pay later untuk cicilan di shopee.
Di awal kemunculannya, limit shopee paylater cukup kecil di bandingkan kredivo, akulaku atau shopintar.
Hanya 750 ribu rupiah per akun shopee, tapi itu masih bisa ditingkatkan atau dinaikkan.
Nah, setelah mendapatkan limit kredit shopee paylater, kini kamu bisa menggunakannya untuk belanja di shopee, namun saat saya menulis artikel ini, shopee paylater belum bisa dicairkan sebagai pinjaman tunai online.
Daftar Isi Artikel
Jenis Cicilan Shopee Paylater yang Harus Kamu Tahu
Shopee paylater bisa digunakan untuk apa saja?
Pada intinya, pinjaman dari shopee ini bisa digunakan untuk belanja di shopee, tapi selain produk pulsa dan tagihan.
Kecuali kebijakannya berubah nantinya.
Nah, di saat kamu menggunakan shopee paylater untuk belanja atau membeli barang di shopee, kamu akan menjumpai beberapa jenis cicilan di Spaylater (kecuali nanti bertambah).
Macam cicilan yang ada di shopee paylater yaitu:
1. Shopee Paylater Cicilan 1x
Jenis cicilan shopee paylater yang pertama yaitu pembayaran satu bulan.
Dulu, tidak ada bunga yang dikenakan di sini.
Sekarang, tetap kena bunga minimal sebesar 2,95%.
Jenis cicilan ini adalah pembayaran sekali bayar.
Misalkan, bulan ini kamu kredit dengan shopee pay later sebesar 600.000 rupiah.
Maka pada jatuh tempo pembayaran shopeepaylater bulan berikutnya, kamu harus membayar langsung sebesar 600.000 rupiah.
Plus bunganya tentunya.
Langsung dibayar penuh tanpa dicicil.
Jika kamu memilih cicilan jenis ini, maka selain bayar bunga shopeepaylater, di awal transaksi, tetap dikenakan biaya administrasi atau biaya penanganan (sekitar 1% dari transaksi, jika belum berubah).
*) syarat dan ketentuan bisa berubah sewaktu-waktu.
2. Shopee Paylater Cicilan 2x
Jenis cicilan yang kedua, dengan tenor atau masa cicilan dua bulan.
Namun, bisa jadi tenor ini sudah tidak ada lagi.
Tergantung kebijakan.
Pembayarannya lebih lama dan nilai cicilannya pun jadi lebih kecil dibandingkan pembayaran sekaligus.
Besaran cicilan = nilai kredit dibagi dua, ditambah besaran bunga dari shopee pay later.
Adapun besaran bunga yang dikenakan adalah minimal 2,95% (kecuali ada perubahan) per bulannya.
Misalkan kamu kredit dengan shopeepaylater sebesar 500 ribu, maka cicilan per bulan sama dengan 250.000 + biaya bunga.
Ditambah lagi ada biaya penanganan juga di awal transaksi.
Baca juga: bayar shopee paylater pas jatuh tempo apakah kena denda.
3. Shopee Paylater Cicilan 3x
Shopee paylater cicilan 3x, maksudnya cicilan diangsur sebanyak 3 kali.
Jenis yang ketiga, kamu juga bisa memilih pembayaran cicilan selama 3 bulan dari shopee pay later.
Kamu juga akan dikenakan biaya bunga sebesar 2,95% jika menggunakan jenis cicilan ini, pluas biaya penanganan di awal transaksi.
Jika kamu kredit 750.000, maka cicilan kamu adalah 250.000 per bulan ditambah bunga.
Ini cocok untuk kamu yang ingin lebih ringan mencicil tiap bulannya.
Baca juga: cara kerja spaylater.
4. Shopee Paylater Cicilan 6x maksudnya
Cara bayar cicilan shopee paylater selanjutnya bisa 6x bayar, artinya dicicl selama 6 bulan.
Jika kamu bertransaksi di bulan Januari misalkan, maka kamu bisa mencicilnya di bulan Februari sampai Juli.
Nilai cicilan = pokok utang dibagi 6, ditambah dengan bunga yang dikenakan.
Untuk pinjaman dalam jumlah besar, misalkan beli hp, maka cocok dengan tenor yang panjang.
Namun, jangan sampai tambah membebani ya.
Makin panjang tenor, makin besar bunga yang harus dibayar.
5. Shopee Paylater Cicilan 12x
Yang terakhir, ada jangka waktu cicilan yang lebih lama, yaitu 12 kali.
Maksudnya, dengan cicilan ini, kamu bisa melunasinya dengan mencicil selama 12 bulan.
Misalkan kamu punya pinjaman spaylater 12juta, maka per bulannya dikenakan pembayaran 1juta, ditambah dengan bunga yang dikenakan.
Besaran cicilan yang harus kamu bayar, akan langsung muncul saat check out.
Nah, jika kamu ingin menghindari riba, tentu hindari cicilan berbunga dari shopeepay later ini.
Namun jika kamu terpaksa melakukan ini karena sudah usaha kredit ke mana-mana, tidak ada yang mau minjemin, dan kamu butuh benar barang ini untuk usaha kamu, maka itu mungkin jalan satu-satunya yang kamu punya.
Setelah kamu melakukan kredit, jangan lupa untuk membayar shopee pay later kamu.
Pembayan bisa lewat banyak cara.
Bisa lewat transfer atm, internet banking, shopeepay, atau lewat indomaret/alfamart yang bekerja sama dengan shopee indonesia.
Silakan perhatikan jatuh tempo shopee paylater agar kamu tidak dikenakan biaya denda tambahan.
Shopee Paylater Apakah Diawasi OJK?
Otoritas Jasa Keuangan perlu mengawasi pinjaman online.
Salah satunya Spaylater.
Lalu, apakah Splaylater diawasi dan terdaftar di OJK?
Yap, pinjaman dari PT Commerce Finance ini diawasi langsung oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan).
Dengan demikian, keberadaanya resmi dan bukan fintech abal-abal tanpa dasar hukum.
Meskipun demikian, kamu tetap harus memperhatikan kemampuan membayar kembali.
Jangan sampai terjebak hutang, lalu dikejar-kejar debt collector.
Ujung-ujungnya, ditelepon terus sama penagih.
Atau ditagih sampai ke rumah.
Baca juga: risiko tidak membayar spaylater.
Kesimpulan
Saat saya menulis artikel ini, tenor shopeepaylater baru sampai 12 bulan.
Tidak menutup kemungkinan, ke depannya bisa bertambah jadi 18 dan 24 bulan atau bahkan lebih, apalagi kini ada saingan baru ceria BRI.
Demikian informasi Jenis Cicilan Shopee Paylater yang harus kamu tahu. Baca juga: cara membayar tagihan shopee paylater.