Foto 3D, Kolam Renang, ATM, Denah, Biaya Masuk Lampung Walk

riniisparwati.com – Selain Bukit Sakura Lampung dan Slanik Waterpark, tempat wisata menarik di Bandar Lampung lainnya yang asyik buat dikunjungi adalah Lampung Walk. Dengan fasilitas dan wahana yang lengkap, mulai dari kolam renang, tempat fitness, foto 3D, ngopi di Els Cofee, lapangan futsal, badminton, basket hingga senam aerobic dan fitness menjadi daya tarik tersendiri. Nikmati juga kuliner romantis di sini saat malam hari bersama pasangan, dilengkapi foodcourt ala-ala cafe kekinian.

Lampung Walk Bandar Lampung adalah salah satu detinasi wisata kekinian di Bandar Lampung yang mengusung konsep one stop entertainment and sport.

Tak cuma berolah raga, pengunjung juga bisa rekreasi mengajak anak dan keluarga berenang di waterparknya, foto-foto cantik di studio 3D, menikmati secangkir kopi di Els Cofee, beli oleh-oleh khas Lampung, hingga bersantai di akhir pekan sambil menikmati acara live music keren.

Kunjungi juga: Bukit Sakura Lampung.

Sejarah Wisata Lampung Walk

Lampung Walk adalah tempat wisata di Bandar Lampung yang diresmikan pada tanggal 21 Oktober 2016 lalu.

Dengan keberadaannya yang masih eksis hingga saat ini, Carina, Owner Lampung Walk, terbilang sukses membuat sebuah terobosan baru dalam menciptakan image sebuah tempat wisata.

Wisata di Lampung ini dibangun di atas tanah seluas kurang lebih 1.345 meter persegi, dengan taman hiburan yang dilengkapi dengan restoran dan cafe.

Review Daya Tarik Destinasi Wisata Kekinian

Yang menarik dari tempat wisata di Lampung ini adalah tempatnya yang didesain dengan apik, fasilitas dan wahana cukup lengkap, serta membuat pengunjung datang nyaman.

Saat kami main ke kolam renang atau waterparknya, kamar bilas atau kamar mandinya cukup terjaga, sehingga yang mau ganti setelah berenang pun nyaman.

Berbeda jauh kondisinya dengan kolam renang Lembah Hijau, yang amat jorok tidak terjaga.

Konsep bangunan di sini juga eye catching, betah untuk duduk berlama-lama di sini, apalagi saat malam hari, menjadi salah satu rekomendasi saya buat anda yang mencari tempat makan romantis di Lampung.

Datang ke sini bareng suami, anak, atau bersama pasangan, nyaman.

Terutama saat akhir pekan, Malam Minggu atau Malam Senin.

Lampung Walk Sport Center

Sebagai pusat olah raga, Lampung Walk menyediakan berbagai fasilitas lapangan dan jadwal senam, demi kesehatan tubuh masyarakat Bandar Lampung.

Futsal

Lapangan pertama yang disewakan ada lapangan futsal. Anda bisa berolah raga minimal 10 orang di sini untuk bermain bola kaki dengan lapangan kecil.

Kalau mau pas, 15 orang sudah ok buat ganti-ganti pemain.

Bersaing ketat dengan DOME, lapangan futsal di Lampung Walk menjadi salah satu pilihan pas untuk berolah raga.

Mengenai tarif sewa lapangan futsal per jamnya, bisa anda hubungi kontak no telepon: 085381099988.

Senam

Lampung Walk juga punya agenda senam rutin, dengan jadwal tertentu. Cocok buat anda yang hobi senam.

Untuk info lebih lanjut, bisa tanyakan ke nomor hp: 082176615606.

Bermain Badminton dan Basket

Selanjutnya, jika ingin basket dan badminton, tersedia juga lapangan ok buat anda sewa selama satu jam atau lebih.

Lampung Walk 3D, Foto Dengan Background Gambar 3 Dimensi Kekinian

Foto 3D, Kolam Renang, ATM, Denah, Biaya Masuk Lampung Walk 2019
Gambar Foto 3 Dimensi

Salah satu wahana yang masih terbilang baru di sini adalah studio foto 3 Dimensi, yang berada di lantai 2, dengan dengan tempat senam.

Ada puluhan latar belakang gambar 3D yang bisa menjadi latar belakang foto kekinian anda.

Anda bisa ke sini siang maupun malam hari, karena Lampung Walk 3D tutup sampai jam 10 malam.

Wahana ini banyak diminati oleh anak-anak muda yang hobi selfie karena tempatnya memang instagramable banget.

Ini adalah wahana 3D pertama yang ada di Lampung, sehingga wajar menimbulkan antusiasme baru di kalangan masyarakat.

Kolam Renang Lampung Walk Waterpark [Waterboom]

kolam renang lampung walk
kolam renang lampung walk

Wahana favorit buat anak-anak, tentu saja kolam renangnya. Anak saya pun sering minta diajak berenang ke kolam renang yang ada di Lampung Walk Bandar Lampung.

Ada 3 kolam renang di sini, yang cocok buat anak kecil, anak tanggung, dan orang dewasa.

Bermain perosotan, waterboom, dan aktivitas lainnya, seru banget buat anak kecil.

Yang perlu diketahui, buat anda orang tua yang mengajak anak ke sini, harap selalu jaga anak jangan sampai tidak terawasi.

Selain cocok buat berenang, tempat ini juga sering disewa sebagai venue tempat merayakan ulang tahun di Bandar Lampung.

Seperti kolam renang Alung Pool yang sering digunakan untuk acara wedding dan perayaan ulang tahun juga.

Tertarik buat ngadain event hari lahir di sini?

Reddoorz Lampung Walk

Lampung walk di Bandar Lampung sepertinya belum dilengkapi dengan hotel atau penginapan. Namun, bukan berarti tidak ada penginapan murah di daerah sini.

Dengan lokasinya persis di depan RS Urip Sumoharjo, banyak penginapan murah ada di sini, salah satunya bisa anda cari lewat situs pemesanan hotel RedDoorz.

Bisa juga cari penginapan murah 100ribuan per malam lewat Airy Rooms, Traveloka, Tiket, atau Oyo Rooms.

Fasilitas

  • Loker penitipan barang
  • tempat fitnes
  • tempat parkir cukup luas.
  • toilet.
  • mushola.
  • spot foto-foto kekinian.
  • tempat duduk-duduk nyaman.
  • ATM Mandiri BRI dan bank lain.
  • tempat beli oleh-oleh khas Lampung.

Selengkapnya, bisa dilihat di denah lampung walk.

Wahana Yang Ada di Lokasi Wisata

Ada apa aja di Lampung Walk? Jika kita singkat dari uraian di atas, isi dari Lampung Walk di antarnya ada:

  • kolam renang atau waterpark
  • foodcourt
  • tempat ngopi di Bandar Lampung
  • lapangan futsal
  • lapangan badminton
  • lapangan basket
  • studio foto 3D (3 Dimensi), tempat wisata kekinian anak muda.
  • tempat nongkrong asyik di malam hari.

Biaya Tiket Masuk Lampung Walk [Promo, Tiket Gratis, HTM]

Masku lampung walk bayar berapa?

Setiap pengunjung yang datang ke Lampung Walk gratis biaya masuk. Siapa saja bisa datang ke sini, paling-paling dikenakan biaya parkir kendaraan saja saat membawa motor atau mobil.

Tarif parkirnya sama dengan di mall-mall, dihitung per jam dengan nilai maksimal per harinya berapa.

HTM Lampung Walk hanya dikenakan untuk wahana wisata kolam renang, Studio Foto 3D, dan tentunya sewa lapangan olah raga.

Biaya tiket masuk kolam renang waterboom:

  • tiket masuk weekdays: Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat sebesar 30.000 per orang
  • tiekt masuk weekend Sabtu Minggu dan hari libur nasional: 40 ribu rupiah per orang
  • gratis tiket masuk untuk anak di bawah 1 tahun dan lansia di atas 65 tahun.
  • sewa ban dan loker dikenakan biaya tambahan.

Promo tiket masuk

Promo yang sering diadakan adalah gratis tiket masuk waterpark atau swimmingpool buat yang sedang berulang tahun.

Info selengkapnya hubungi kontak telepon bawah.

Tiket masuk Foto 3D Studio

  • hari senin s.d. Jumat: 45 ribu rupiah
  • hari Sabtu Minggu dan libur nasional: 45 ribu rupiah.

Untuk informasi promo tiket masuk serta umur, bisa tanya ke karyawan lampung walk.

*) harga tiket masuk dapat berubah sewaktu-waktu.

Jadwal Operasi, Lampung Walk Buka dan Tutup Jam Berapa?

Lampung walk buka dari jam 8 pagi dan tutup hingga tengah malam.

Kolam renang buka dari jam 8 pagi, tutup jam 6 sore.

Studio foto 3D buka dari jam 10 pagi dan tutup jam 10 malam.

Tentukan tujuan anda, mau ke kolam renang, futsal, badminton, kuliner di Lampung Walk, ngopi, nongkrong, atau mau foto-foto di studio 3 Dimensi?

Jam bukanya beda-beda.

Lokasi dan Alamat Lampung Walk di Bandar Lampung

Sebagian dari anda mungkin ada yang masih belum tahu, Lampung Walk ada di daerah mana? Dimana lokasinya? Apakah jauh dari Mall Transmart Lampung dan MBK?

Alamat Lampung Walk berada di:

Jalan Urip Sumoharjo Nomor 61, Way Halim Permai, Way Halim, Bandar Lampung, Lampung, Indonesia. Lokasi tepatnya: persis di depan Rumah Sakit Urip.

Kontak No Telp

Anda bisa menghubungi no telp: 0721-5613646 / 0721-5610565.

Demikian informasi mengenai wisata Lampung Walk di Bandar Lampung, tempat wisata keluarga yang ok punya. Kunjungi juga: Tempat Wisata di Pringsewu Lampung.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top