Apa Itu Pembayaran Mitra Shopee?

riniisparwati.com – Apa Itu Pembayaran Mitra Shopee? Siapa sih yang gak pernah belanja di shopee? Dari urusan keperluan dapur, alat elektronik, perlengkapan rumah tangga, otomotif, pulsa, token listrik, hingga beragam hiburan, tiket dan transportasi bisa kita dapatkan di shopee.

Shopee pun makin melengkapi metode pembayarannya dengan pilihan bayar tunai di mitra/agen shopee yang salah satunya adalah pembayaran lewat mitra shopee.

Pembayaran pesanan di agen mitra shopee jadi solusi mudah untuk kamu yang tidak punya rekening tabungan, jauh dari atm, indomaret serta alfamart, dan tidak ingin dikenakan biaya penanganan yang besar saat pakai COD di shopee.

Nah untuk kamu yang masih pemula dan belum tahu bagaimana cara transaksi di mitra shopee, mari simak penjelasan lengkap di bawah ini.

Apa Itu Pembayaran Mitra Shopee?

pembayaran mitra shopee adalah salah satu pilihan cara bayar pesanan
bayar di mitra shopee

Pembayaran mitra shopee adalah salah satu metode pembayaran di shopee dimana pesanan yang sudah kamu buat bisa dibayar menggunakan uang tunai di agen mitra shopee terdekat dari rumah kamu.

Agen mitra shopee ini mirip-mirip seperti agen bukalapak, atau agen lainnya yang bekerja sama dengan marketplace.

Biasanya toko-toko atau UMKM, warung-warung yang bisa isi pulsa, token listrik, dan sejenisnya, mereka menjadi agen mitra shopee juga.

Untuk menandainya, kamu biasanya akan melihat spanduk dengan tulisan “MITRA SHOPEE” di toko atau warung tersebut.

Sama seperti agen brilink, BNI, dll yang ada tulisan besar di spanduk depan toko.

Baca juga: metode pembayaran shopee.

Cara Bayar Pesanan di Agen Mitra Shopee

Bayar pesanan di agen mitra shopee itu mudah banget karena kamu cukup membawa uang tunai dan kode bayar yang kamu dapatkan dari aplikasi shopee.

  1. Silakan pilih barang yang mau kamu beli di shopee, bisa juga beli e-voucher, tiket pesawat, bus, hotel, atau pulsa dan token listrik di shopee.
  2. Lakukan proses check out pesanan.
  3. Pilih alamat pengiriman, isi catatan jika mau kasih note ke seller, pilih jasa pengiriman, dan yang paling penting pilih metode pembayaran yang tepat.
  4. Di pilihan metode pembayaran, pilih bayar tunai di mitra/agen shopee > pilih Mitra Shopee.
    bayar tunai di mitraagen shopee maksudnya
    pilih bayar tunai di mitra/agen shopee > mitra shopee
  5. Lakukan konfirmasi.
  6. Buat pesanan.
  7. Akan keluar kode pembayaran, silakan screenshot atau catat kode ini.
  8. Kunjungi agen mitra shopee terdekat membawa uang cukup.
  9. Serahkan kode pembayaran kepada agen.
  10. Agen akan memproses pembayaran kamu.
  11. Bayarkan uang tunai kepada agen atas pembayaran pesanan kamu di shopee.

Perlu diketahui, bisa saja agen mengenakan biaya admin tambahan di luar nilai pembayaran yang tertera di aplikasi shopee.

Misalkan di shopee tertera pembayaran 100ribu, bisa jadi agen akan menagih 102 ribu, 2 ribu tadi sebagai keuntungan yang diambil oleh agen mitra shopee.

Baca juga: apakah penjual tahu jika kita menggunakan shopee paylater?.

Cara Menemukan Mitra Shopee Terdekat

Jika kamu tidak tahu lokasi mitra shopee terdekat, kamu bisa mencari tahu dengan cara:

  • Aktifkan location di hp kamu.
  • Buka google maps.
  • Ketikkan “mitra shopee terdekat” di kolom pencarian.
  • Maka agen mitra shopee di sekitar lokasi kamu akan muncul.
  • Silakan datang ke sana menggunakan panduan peta google maps.

Selain belanja lewat shopee, kamu juga bisa langsung beli pulsa, paket data, token listrik dll di agen mitra shopee tanpa harus buka aplikasi shopee.

Baca juga: cara bayar shopee di indomaret.

Apakah Bayar Mitra Shopee Bisa di Indomaret?

Jika kamu sudah memilih mitra shopee sebagai lokasi bayar, maka kamu tidak bisa memakai kode yang muncul untuk bayar di Indomaret.

Jika mau bayar shopee di indomaret, kamu harus pilih indomaret sebagai metode pembayaran.

Bukan mitra shopee.

Jadi silakan ubah metode pembayaran kamu, untuk bayar di indomaret.

Baca juga: cara top up shopeepay di indomaret.

Kesimpulan

Pembayaran mitra shopee adalah salah satu metode pembayaran yang bisa kamu pilih saat belanja di marketplace orange ini.

Bayarnya dimana?

Di agen mitra shopee, biasanya mereka adalah warung-warung atau toko yang memasang spanduk dengan tulisan mitra shopee.

Demikian maksud pembayaran mitra shopee untuk kamu yang gak mau bayar pakai transfer bank. Baca juga: apakah kredit di shopee pakai DP?

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top