Kasus Sudah Bayar Shopee Di Indomaret/Alfamart Tapi Belum Terverifikasi

riniisparwati.com – Seperti pernah saya tuliskan sebelumnya di artikel: Cara Membayar Shopee Di Indomaret, di situ sudah saya uraikan keuntungan dan langkah-langkah pembayaran shopee lewat Indomaret. Sayangnya, terkadang ada kendala seperti saya sudah bayar shopee di indomaret tapi belum terverifikasi.

Padahal, jika kita membayar shopee lewat Indomaret dan Alfamart, seharunya pembayaran dicek otomatis, kita tidak perlu melakukan verifikasi pembayaran secara manual.

Meskipun demikian, dalam kasus pembayaran shopee dicek otomatis tapi belum terverifikasi seperti ini, anda tidak perlu terlalu panik, karena semua pasti ada jalan keluarnya.

Di artikel ini, akan kita bahas solusi anda sudah bayar shopee di alfamart atau Indomaret tapi belum terverifikasi.

Setelah Bayar Shopee di Indomaret dan Alfamart

Setelah membayar di Indomaret dan Alfamart, dalam kondisi normal, sebenarnya sistem shopee secara otomatis akan memverifikasi pembayaran anda.

Pembayaran shopee tidak dicek manual.

Anda tidak perlu mengirim bukti pembayaran berupa struk.

Secara sistem, gak sampai 1 menit, biasanya muncul notifikasi pembayaran sudah diterima.

Namun, untuk mengantisipasi pembayaran shopee tidak terverifikasi, maka setelah membayar belanjaan shopee di Indomaret dan Alfamart sebaiknya anda:

  • simpan struk pembayaran jangan sampai hilang.
  • cek langsung ke aplikasi shopee apakah pembayaran terkonfirmasi.
  • dokumentasikan pembayaran anda dengan tertib.

Jika bayar shopee di indomaret ada gangguan, biasanya kasir akan bilang, dan anda tidak perlu membayar ke kasir.

Namun, jika anda sudah bayar pesanan di indomaret, tapi shopee belum mengkonfirmasi, maka selesaikan dengan cara berikut.

Baca juga: Cara Top Up LinkAja di Indomaret.

Cara Mengatasi Sudah Bayar Shopee Di Indomaret/Alfamart Tapi Belum Terverifikasi

Jika anda sudah bayar dan tidak kunjung terkonfirmasi, maka setelah 24 jam, pesanan anda akan dibatalkan secara otomatis oleh shopee karena dianggap belum bayar.

Oleh karena itu untuk menghindari sudah bayar shopee tapi dibatalkan, sebelum 24 jam dari waktu anda membuat pesanan, dan pembayaran anda di Indomaret tidak terverifikasi oleh shopee, segera adukan permasalahan anda ke customer service shopee atau call center shopee.

Favorit saya, kirim email pengaduan ke cs shopee.

Caranya, buka gmail atau email anda lalu kirim pesan ke email shopee sebagai berikut (alamat email shopee cek di sini):

  • Judul: Saya Sudah Bayar Shopee Lewat Indomaret/Alfamart Tapi Pembayaran Belum Terverifikasi
  • Isi pesan: sampaikan salam terlebih dahulu, lalu mohon bantuan dengan cara yang sopan, minta agar dicek pembayaran anda dengan melampirkan:
    1. nomor pesanan shopee anda.
    2. upload bukti transfer atau bukti bayar (struk dari kasir indomaret/alfamart)
    3. jelaskan kronologis terjadinya kasus shopee anda.
  • bukti pembayaran dilampirkan/attachement di email.

Tidak lama setelah anda mengirimkan pesan, anda akan mendapatkan tiket pengaduan dari shopee dan menunggu mendapatkan jawaban dari tim terkait.

Selain lewat email, anda juga bisa komplain lewat Live Chat, Kirim Pesan ke Facebook dan akun medsos shopee, atau telepon call center shopee.

Jika Pesanan Dibatalkan, Uang Tidak Masuk Lewat Indomaret

Jika anda sudah mengadukan permasalahan dan tim terkait ternyata memutuskan pesanan anda dibatalkan, maka uang anda akan dikembalikan ke anda dalam bentuk saldo shopeepay.

Ingat, uang tidak dikembalikan ke Indomaret atau alfamart, tapi masuk ke akun shopeepay anda.

Setelah itu, anda bisa menggunakan shopeepay untuk beli pulsa, belanja, atau ditarik ke rekening bank anda.

Pastikan Juga Sebelum Anda Bayar Shopee Via Indomaret:

  1. Saat anda membayar, batas waktu bayar shopee di indomaret belum terlewati.
  2. Perhatikan batas minimal dan maksimal bayar shopee lewat Indomaret dan Alfamart.
  3. Pastikan transaksi anda berhasil di Indomaret dengan mendapatkan struk belanja.

Itulah beberapa rekomendasi cara mengatasi sudah bayar shopee di indomaret tapi belum terverifikasi. Baca juga: Cara Bayar Shopee Di Alfamart.

2 thoughts on “Kasus Sudah Bayar Shopee Di Indomaret/Alfamart Tapi Belum Terverifikasi”

  1. Terimakasih kak sangat membantu, langsung saya coba cuma lewat live chat, fast respond kok mereka and problem solved

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top